Pages

Showing posts with label Kue Tradisional. Show all posts
Showing posts with label Kue Tradisional. Show all posts

Wednesday, March 16, 2016


Resep Cara Membuat Kue Serabi Pandan Keju


Resep Cara Membuat Kue Serabi Pandan Keju
Kue serabi tentu sudah tidak asing lagi terutama di daerah jawa barat kue serabi ini merupakan kue tradisional..macam-macam rasanya..sekarang saya ingin buat serabi pandan rasa keju..selamat mencoba150 gram tepung terigu
1/2 sdt fermipan
200 ml santan kental
sedikit baking powder
1 butir telur
sejumput garam
bubuk pandan
SKM
keju ceddar...
 Cara Membuat Kue Serabi Pandan Keju
 masukan telur dalam wadah aduk lepas
selanjutnya disusul satu persatu masukan bahan lainnya kecuali keju dan panaskan wajan
beri sedikit saja minyak
masukan adonan se sendok sayur tutup dan tunggu sampai ada letupan
(api kecil saja agar tdk gosong)Angkat dan taburi susu dan keju..sajikan selagi hangat..selamat mencoba






Wednesday, March 9, 2016


Cara Membuat Combro Pedas



Cara Membuat Combro Pedas
combro merupakan kue tradisional yg berasal dari bandung..combro singkatan oncom di jero..terdengar lucu dan unik lan..nah combro ini ada isiannya loch yaitu oncom apa gie di makanya hangat- hangat di jamin dech ketagihan
 he..nah kita lihat cara membuat kue combro pedas
Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat combro isi oncom pedas:

    1 kg singkong, parut hingga halus
    1 batang daun bawang, diiris-iris kecil
    kelapa 100 gram
    2 sdm tepung sagu/kanji
    Garam secukupnya
    Minyak goreng secukupnya

Bahan-bahan isi combro khas Bandung:

    2 siung bawang putih
    2 siung bawang merah
    250 gram oncom (ditumbuk halus)
    1 btg daun bawang (dirajang kecil)
    1 sdt merica bubuk
    4 buah cabe merah
    Gula pasir sedikit
    Garam secukupnya

Cara membuat combro:

    Kupas singkong, lalu cuci hingga bersih menggunakan air mengalir.
    Parut singkong yang sudah dibersihkan, kemudian peras airnya. Ambil singkong dan buang airnya. Parut juga kelapa tua, lalu campurkan dan uleni.
    Tambahkan dengan tepung sagu/kanji, irisan daun bawang dan garam secukupnya. Kemudian aduk adonan hingga merata. Tiriskan kembali, dan buang airnya.
    Di wadah lain, haluskan bahan isi combro, seperti cabai merah, bawang merah dan bawang putih. Setelah halus, tumis hingga tercium wangi. Lalu campurkan dengan merica, oncom, garam, gula pasir dan daun bawang, kemudian tumis hingga tercampur merata. Setelah matang, angkat dan sisihkan.
    Sementara itu untuk membuat combro, ambil adonan singkong yang dicampur dengan kelapa tadi sebanyak sekepal tangan, lalu pipihkan dan tambahkan bahan isi combro tadi. Gulung adonan hingga tertutup rapat, dan bentuk adonan hingga berbentuk lonjong.
    Langkah terakhir goreng adonan yang sudah dibentuk lonjong tadi ke dalam wajan.






Saturday, September 5, 2015


Resep cara membuat Onde-onde enak sendiri di rumah


Resep cara membuat Onde-onde enak sendiri di rumah
Resep cara membuat Onde-onde enak sendiri di rumah


Onde-onde adalah sejenis kue jajanan pasar yang populer di Indonesia. Kue ini sangat terkenal di daerah Mojokerto yang disebut sebagai kota onde-onde sejak zaman Majapahit.[butuh rujukan] Onde-onde dapat ditemukan di pasar tradisional maupun dijual di pedagang kaki lima. Onde-onde juga populer khususnya di daerah pecinan baik di Indonesia maupun luar negeri.

Onde-onde terbuat dari tepung terigu ataupun tepung ketan yang digoreng atau direbus dan permukaannya ditaburi/dibalur dengan biji wijen. Terdapat bermacam-macam variasi, yang paling dikenal adalah onde-onde yang terbuat dari tepung ketan dan di dalamnya diisi pasta kacang hijau. Variasi lain hanya dibuat dari tepung terigu dan diberi warna pada permukaannya seperti putih, merah, atau hijau yang dikenal sebagai onde-onde gandum, yang merupakan onde-onde khas dari kota Mojokerto. Senernya variasi lain saat ini banyak sekali bisa juga sesuai keinginan misalkan di isi keju, slai, ketan hitam, dll. pokoknya enak silahkan di cobai ya ini dia resepnya:

Resep cara membuat Onde-onde enak sendiri di rumah


Bahan Kulit:

  1. Tepung Ketan 1 kg
  2. Wijen Putih 500 gram
  3. Minyak Goreng secukupnya
  4. Garam 1 sendok teh
  5. Gula Pasir 400 gram
  6. Air Bersih 400 ml
  7. Bahan Biang:
  8. Air 200 ml
  9. Tepung Sagu 4 sendok makan
  10. Bahan Isi:
  11. Santan Kental 120 ml
  12. Daun Pandan 2 lembar
  13. Vanilli Bubuk 1/2 sendok teh
  14. Gula Pasir 360 gram
  15. Garam 1 sendok teh
  16. Kacang Hijau 400 gram, dikupas lalu direndam


Cara membuat Onde-onde enak sendiri di rumah


Langkah pertama adalah kukus kacang hijau yang sudah direndam sampai teksturnya empuk. Setelah empuk masak kacang hijau bersama dengan santan, gula, agram, vanilli, serta daun pandan. Aduk terus semua bahan tersebut hingga airnya menyusut menjadi sedikit. Setelah menyusut angkat kemudian tiriskan. Setelah itu yang harus dilakukan adalah membuat biang, yaitu dengan merebus air bersama dengan tepung sagu sampai mendidih dan kental. Ketika sudah mendidih angkat kemudian tiriskan. Kemudian setelah itu masak air, gula, dan garam kemudian tuang ke atas tepung ketan lalu masukkan bahan biang dan aduk hingga tercampur rata. Langkah selanjutnya adalah ambil sedikit adonan kulit dari bahan-bahan yang sudah dicampur lalu pipihkan, kemudian ambil adonan isi secukupnya lalu letakkan ditengahnya kemudian bulatkan. Setelah itu celupkan onde-onde ke dalam air, kemudian gulingkan diatas wijen sampai rata. Lakukan sampai semua adonan habis. Jika sudah dibentuk semua kemudian goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan hingga matang atau warnanya berubah menjadi kecoklatan.

Semoga sukses ya, kalo sukses bagi-bagi tips nya disini degan komentar di bawah ya!!!!

Resep cara membuat Onde-onde enak sendiri di rumah






Monday, January 28, 2013


Resep Membuat Kue Pastel Goreng


Resep Membuat Kue Pastel Goreng

Resep Pastel Goreng kali ini merupakan resep asli kue tradisional Indonesia. Kue Pastel Goreng adalah salah satu kue tradisional atau kue pasar yang sangat populer. jika pada waktu sore hari enaknya makan kue pastel dengan kulit pastel yang renyah ditemani dengan teh hangat, hmm …menambah nikmat. berikut cara membuatnya ;






Monday, November 5, 2012


Resep Cara Membuat Donat Tanpa Telur


Resep Cara Membuat Donat Tanpa Telur

Kali ini ilaresep ingin membuat kue donat, bagi anda yang ingin membuat sendiri dirumah untuk dihidangkan kepada keluarga atau juga yang ingin mencoba melakukan bisnis jualan donat.







Sunday, October 21, 2012


RESEP KUE PUTU AYU


Kue putu ayu sejenis kue tradisional yang di kukus. Biasanya berwarna hijau dengan hiasan parutan kelapa diatasnya. Kue putu ayu berbentuk bulat dan mempunyai bolong ditengah..Berikut ini adalah Resep Membuat Kue Putu Ayu. Kue putu memang mempunyai rasa yang khas. Selain rasanya yang enak juga mudah untuk dibuat. Jika anda seorang ibu rumah tangga yang suka bikin makanan untuk keluarga, tidak ada salahnya anda mencoba membuat kue putu ayu sendiri dirumah. Kue ini sangat cocok dihidangkan untuk menemani santai keluarga anda. Berikut akan saya berikan Resep Membuat Kue Putu Ayu lengkap dengan bahan dan cara membuatnya special untuk anda.






Related 

Posts Plugin for WordPress, Blogger...