Pages

Monday, November 12, 2012


Resep Pepes Ikan yang Gurih


Resep Pepes Ikan yang GurihBagi ibu-ibu dan temen-temen yang ingin memasak Pepes Ikan yang Gurih..itu sangat mudah ...Pepes ikan ini cocok di makan dengan nasi hangat ..untuk itu saya akan memberikan kepada anda bagaimana cara membuat Pepes Ikan yang Gurih....Selamat Mencoba....


Bahan dan Bumbu:
1.ikan mas utuh
2.cabe merah utuh atau boleh juga diiris serong-serong
3.daun kemangi
4.daun bawang diiris-iris
5.serai dimemarkan
6.daun salam
7.tomat diris  besar-besar
8.daun pisang untuk membungkus
9.bumbu dihaluskan:
10.cabe merah
11.kunyit sedikit
12.bawang merah putih
13.kemiri
14.garam

Cara Membuat:
1. Tumis bumbu, masukkan sedikit air
2. Masukkan ikan, sampai kuah kering, jangan terlalu matang
3. Matikan api, tutup wajan, biarkan sampai bumbu meresap
4. Tata diatas daun ikan dan kawan-kawan penghias tadi, bungkus rapi
5. Kukus 2-3 jam. Lebih sedap bakar sebentar di atas api, caranya kalau ada loyang
bekas, letakkan pepes di atas loyang taruh di atas api kompor, sambil dibalik balik







Masukan Email Dapet Resep Tiap Hari

Follow us!

0 comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar

Related 

Posts Plugin for WordPress, Blogger...